Wakapolres Pinrang Hadiri Vicon Bersama KASAD TNI Bahas Pengairan Pertanian Terpusat

oleh

PINRANG :  Wakapolres Pinrang Kompol Yusuf Bado menghadiri kegiatan Video Conference (Vicon) bersama Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Abdullah Mahua, S.H.I., M.M., dan Forkopimda Kabupaten Pinrang, Kamis (13/11/2025). Kegiatan tersebut digelar di Lokasi Oplah Rawa, Desa Patobong, Kecamatan Mattiro Sompe, dalam rangka peninjauan pengairan pertanian terpusat oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc.

Vicon ini juga diikuti oleh Bupati Pinrang Andi Irwan Hamid, S.Sos., Kajari Pinrang Sinrang, S.H., M.H., Kadistan Horti Pinrang Andi Sinapati Rudi, S.E., serta para Ketua Gapoktan dan kelompok tani di wilayah setempat. Dalam arahannya, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, TNI, dan masyarakat dalam menyukseskan program pertanian nasional, khususnya dalam menjaga keberlanjutan pengairan lahan pertanian.

KASAD juga berpesan agar bantuan rumah pompa air yang telah diberikan dapat dirawat dengan baik dan dimanfaatkan secara maksimal oleh para petani. Selain itu, ia mendorong peningkatan pendampingan kepada kelompok tani guna meningkatkan kemampuan dan produktivitas sektor pertanian.

Kegiatan Vicon ini berjalan aman dan lancar serta menjadi langkah strategis dalam memperkuat koordinasi lintas sektor untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional melalui pengelolaan pengairan pertanian yang terpusat dan berkelanjutan.(RUSTANG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *